Porprov Jatim VII, Atlet Tapak Suci Sumbang Emas untuk Trenggalek

medali_emas_trenggalek_cabor_pencak_silat

Tapak Suci (TS) Putera Muhammadiyah Pimpinan Daerah 96 Trenggalek, sabet Medali Emas dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim 2022 pada Kamis (30/6).

Pekan olahraga Provinsi (Porprov) Jatim ke VII/2022 menjadi momen istimewa bagi TS PIMDA 96 Trenggalek. Pasalnya salahsatu atlet kebanggaan TS mampu menyumbang medali emas di dalam cabor pencak silat bagi kontingen Trenggalek.

Dewan pembina PIMDA 96 Trenggalek, Feri Bagus S mengatakan, kader TS M. Faiszal Ivanda mendapatkan Juara 1 dalam perlombaan Porprov Jatim 2022.

“Fais ini, dia menjadi kontingen IPSI Trenggalek. Ia bertanding di Porprov mewakili Kabupaten Trenggalek, mendapatkan emas di Cabor Pencak silat kategori Tanding Kelas F Putra,” jelasnya.

“Dengan permainannya yang cukup cantik, Fais banyak menggunakan teknik dari pada ongkol untuk melawan Jaya Abadi Amroni dari Kabupaten Malang pada laga perebutan medali emas,” lanjutnya.

Bagus, juga menjelaskan Fais dapat menang dan dapat medali emas di pertandingan karena latihan dan persiapannya yang matang.

“Latihan dan persiapan kita memang matang serta fokus pada tujuan kita untuk meraih medali emas itu. Harapan kami, semoga kedepan TS bisa lebih sukses lagi, dan bisa menularkan prestasinya kepada rekan rekan juniornya,” tandasnya.” tuturnya.

Setelah kejuaraan Porprov Jatim tahun ini, PIMDA 96 Trenggalek akan segera melakukan persiapan untuk even berikutnya dijenjang kejuaraan yang lebih tinggi lagi. Selain itu rencananya akan ada apresiasi tersendiri bagi atlet Tapak Suci peraih medali emas, salahsatunya dari PD Muhammadiyah Trenggalek.

Seperti diketahui Porprov Jatim tahun 2022 Trenggalek berada di urutan 37 dari 38 peserta, dengan perolehan 3 emas 4 perak dan 8 perunggu. Ajang olahraga multievent antar kabupaten/kota se-Jawa Timur tersebut diselenggarakan di Jember, Lumajang, Bondowoso dan Situbondo secara resmi ditutup pada 3 Juli 2022. (CANDRA/IMM)